mahasiswa

Pelepasan Mahasiswa PLP 1 2025, Mengisi Liburan dengan Kegiatan Bermanfaat

fpip.umsida.ac.id – Sebanyak 250 mahasiswa Fakultas Psikologi dan Ilmu Pendidikan (FPIP) Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) secara resmi dilepas untuk mengikuti kegiatan Pengenalan Lapangan Persekolahan (PLP) 1 pada Jumat (14/02/2025). Kegiatan pelepasan ini berlangsung di halaman GKB 7 Kampus 3 Umsida dengan simbolisasi pelepasan burung yang dilakukan oleh Dekan FPIP Umsida, Dr Septi Budi Sartika MPd, bersama Ketua PLP 1, Vanda Rezania MPd, dan salah satu perwakilan mahasiswa, Atha dari Program Studi Pendidikan Teknologi Informasi (PTI).

mahasiswa

Atha mengungkapkan rasa antusiasnya untuk mengikuti PLP 1 ini. “Saya sangat semangat dan antusias untuk mengikuti kegiatan PLP 1 ini. Semoga bisa dilaksanakan dengan maksimal dari awal hingga akhir,” ujarnya.

Mahasiswa Disebar di Sekolah Rujukan Unggul Mitra FPIP Umsida

Ketua PLP 1, Vanda Rezania MPd, menjelaskan bahwa kegiatan ini diikuti oleh lima program studi di FPIP Umsida, yaitu PGSD, PG PAUD, PBI, PTI, dan IPA. Mereka terbagi dalam 28-29 kelompok yang didampingi oleh 29 Dosen Pendamping Lapangan (DPL). Mereka akan diterjunkan di berbagai sekolah, mulai dari TK, SD/MI, SMP, hingga SMA/SMK yang tersebar di seluruh wilayah Sidoarjo.

mahasiswa

Vanda menambahkan bahwa sekolah-sekolah yang menjadi lokasi PLP 1 adalah sekolah rujukan yang memiliki kualitas unggul, terakreditasi baik, banyak diminati siswa, serta memiliki segudang prestasi. “Mereka akan melakukan observasi dan mengamati mengapa sekolah-sekolah tersebut bisa menjadi rujukan, memiliki akreditasi unggul, jumlah siswa yang banyak, serta prestasi yang membanggakan,” jelasnya.

Ia juga mengingatkan mahasiswa agar memanfaatkan waktu liburan ini dengan kegiatan yang bermanfaat. “Mari manfaatkan liburan ini dengan baik, jangan lupa luarannya dikerjakan tepat waktu,” pesannya.

Jaga Komunikasi, Kekompakan, dan Nama Baik FPIP Umsida

Dalam sambutannya, Dekan FPIP Umsida, Dr Septi Budi Sartika MPd, memberikan sejumlah pesan penting kepada mahasiswa peserta PLP 1. “Saya berpesan agar komunikasi dijaga dengan baik, mulai dari komunikasi dengan DPL, pihak sekolah, hingga komunikasi antar mahasiswa,” ungkapnya.

mahasiswa

Ia juga menegaskan pentingnya menjaga kekompakan agar tugas dan luaran PLP 1 dapat terselesaikan dengan baik. “PLP ini adalah kegiatan kolaborasi, jadi jangan sampai terjadi pembullyan antar mahasiswa. Justru harus saling membantu,” tambahnya.

Selain itu, Dekan juga mengingatkan mahasiswa untuk menjaga nama baik Umsida, khususnya FPIP, karena sekolah-sekolah tujuan ini adalah mitra penting bagi Umsida. “Tolong dijaga kualitas diri dan nama baik Umsida terutama FPIP, karena sekolah-sekolah ini adalah mitra FPIP Umsida,” tegasnya.

Dengan berbagai pesan dan arahan tersebut, diharapkan mahasiswa FPIP Umsida dapat melaksanakan PLP 1 dengan baik, mendapatkan pengalaman berharga, serta mampu membawa nama baik universitas di sekolah-sekolah mitra.

 

Penulis: Mutafarida

Bertita Terkini

pendidikan inklusif
Pendidikan Inklusif Jadi Fokus Praktisi Mengajar Magister Pendidikan Dasar Umsida 2025
November 8, 2025By
hari esok
Angkat Tema “Hari Esok” Yudisium II FPIP 2025 Berlangsung Khidmat
November 7, 2025By
smartbox
Penggunaan Media Interaktif Smartbox Meningkatkan Kolaborasi Siswa di SD Muhammadiyah 1 Gempol
November 6, 2025By
international class session
International Class Session 2025 Perkuat Pengalaman Akademik dan Kolaborasi Global Mahasiswa FPIP Umsida
November 5, 2025By
pelantikan
Pelantikan Akbar FPIP 2025 Teguhkan Komitmen Mahasiswa Menuju Gerak Progresif
November 4, 2025By
nabilla maulidia sari
Nabilla Maulidia Sari Mahasiswa FPIP Umsida 2025 Raih Prestasi Olahraga Bukti Konsistensi dan Semangat Juang
November 3, 2025By
culture study
Culture Study Bromo 2025 Tumbuhkan Semangat Belajar di Luar Ruang Kelas
November 1, 2025By
program magang internasional
Program Magang Internasional 2025 FPIP Umsida Bekali Mahasiswa PBI Mengajar di Thailand
October 31, 2025By

Prestasi

nabilla maulidia sari
Nabilla Maulidia Sari Mahasiswa FPIP Umsida 2025 Raih Prestasi Olahraga Bukti Konsistensi dan Semangat Juang
November 3, 2025By
Tapak Suci
Di 15th Airlangga Championship Tapak Suci National Open 2025, Deisyah Amalia Rawethi Raih Medali Emas
October 14, 2025By
Airlangga Championship
Syihabudin Robbani Berjaya di Airlangga Championship Nasional Open 2025, Raih Dua Gelar Juara
October 10, 2025By
Medali Emas
Mahasiswa Psikologi Umsida Raih Medali Emas di Indonesia Expo Battle Piala DPR RI
October 3, 2025By
Tarikh Bima
Tarikh Bima Damarjati Sabet Juara 3 di Kejuaraan Pencak Silat Tingkat Nasional
September 30, 2025By

Riset dan Inovasi

Psikologi Al-Fatihah
Pelatihan Psikologi Al-Fatihah oleh Tim Dosen Psikologi Umsida, Tingkatkan Layanan Guru BK SMA Muhammadiyah 3 Tulangan Sidoarjo
August 20, 2025By
buku
Dosen PG Paud Ciptakan Buku Ajar, Musik Mampu Tingkatkan Kecerdasan Anak Usia Dini
February 5, 2025By
literasi
Wisata Literasi Virtual Reality (VR) Ramah Difabel Hadir sebagai Inovasi dari PTI Umsida
January 7, 2025By