FPIP Umsida Peringati Independent Day of Peace Saat Fortama 2024

Fpip.umsida.ac.id – Fakultas Psikologi dan Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (FPIP Umsida) menutup kegiatan Forum Ta’aruf Mahasiswa (Fortama) 2024 dengan turut serta memperingati Independent Day of Peace.

Lihat juga: Fortama Fakultas Umsida 2024: Uniknya Fortama Tahun Ini

Tepat pada tanggal yang sama dengan berlangsungnya kegiatan Fortama, yaitu 20 September, diperingati sebagai Hari Perdamaian Dunia. Peringatan ini dilaksanakan di halaman kampus 3 Umsida ketika sore hari setelah seluruh rangkaian kegiatan Fortama Fakultas telah usai.

Momen ini dimanfaatkan FPIP tersebut dengan cara mengajak seluruh mahasiswa baru untuk menggalakkan aksi perdamaian internasional. Apalagi sampai saat ini, masih saja ada negara yang jauh dari makna peringatan tersebut yakni negara Palestina.

Selama 75 tahun peperangan tidak kunjung usai, tentu ini menjadi isu global yang harus diperhatikan oleh semua orang. Secara global , tentunya individu mempunyai peran yang sangat penting bagi perdamaian dunia.

“Cukup miris sekali, selama itu tak ada pihak manapun yang bisa menghentikan perang. Entah karena politik atau agama, yang jelas penjajahan di atas dunia harus dihapuskan,” ucap Dr Septi Budi Sartika MPd, dekan FPIP Umsida.

Dalam konteks ini, amanat UUD 1945 tentang kemerdekaan sebagai hak semua bangsa menjadi semakin relevan. “Bahwa kemerdekaan adalah hak semua bangsa, dan oleh karena itu penjajahan harus dihapuskan karena tidak sesuai dengan peri kemanusiaan dan peri keadilan,”.

Orasi BEM FPIP dukung  Independent Day of Peace

Dengan dipimpin oleh ketua Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) dan Himpunan Mahasiswa FPIP Umsida, mereka melakukan sebuah orasi dalam mendukung kemerdekaan Palestina.

Bersamaan dengan itu, Fakultas Umsida ini juga membentangkan spanduk peringatan Independent Day of Peace dengan gambar dan tulisan untuk mendukung perdamaian bagi negara Palestina.

Sesi ini dilakukan sembari meneriakkan “Free Free Palestine!” yang disambut oleh seluruh mahasiswa dan ditutup dengan mars mahasiswa.

Menurut Kepala Kemahasiswaan FPIP Umsida, Muhlasin Amrulloh Sud MPd I, ini merupakan sebuah aksi nyata dalam mendukung pencegahan penindasan dan tentunya kemerdekaan rakyat Palestina.

“Semoga segala yang diupayakan bisa memberikan hadiah kemerdekaan bagi negara Palestina. Dan ini adalah aksi nyata kita bahwa Palestina harus merdeka, tidak boleh ada penindasan bagi warga Palestina. Biarkan mereka hidup damai aman dan sejahtera! Free free Palestine!,” ucap Muhlasin yang diikuti oleh semua mahasiswa.

Lihat juga: Perdana Gelar Konferensi Internasional, FPIP Umsida Gandeng 8 Mitra

Dari peringatan Independent Day of Peace, bermakna bahwa sebagai generasi muda, mahasiswa baru FPIP diharapkan dapat memiliki rasa tanggung jawab dan selalu bersuara menggaungkan perdamaian dunia.

Penulis: Aisyah Windy

Bertita Terkini

menanggapi ivan sugianto
Dekan FPIP Umsida Soroti Kasus Ivan Sugianto: Pentingnya Pendekatan Kekeluargaan dalam Menyelesaikan Perundungan
November 18, 2024By
FPIP Umsida
FPIP Umsida 2024: Program Studi, Keunggulan, dan Kolaborasi Internasional yang Siapkan Mahasiswa di Era Global
November 15, 2024By
visitasi abdidaya ppk ormawa
Visitasi Abdidaya Tim PPK Ormawa FPIP 2024 Umsida: Berbagi Ide dan Rencana Pengembangan Program
November 14, 2024By
Noly Shofiyah Dosen Berprestasi
Noly Shofiyah, Dosen FPIP Raih Penghargaan Publikasi Ilmiah Award 2023-2024 dengan 3 Kategori
November 13, 2024By
Festival Saung Sinau Penutupan PPK Ormawa Hima IPA
Festival Saung Sinau dan Penutupan PPK Ormawa 2024 HIMA Pendidikan IPA Umsida: Wadah Pendidikan untuk Masyarakat Desa
November 12, 2024By
Dr. Yuli Astutik Ucap Rasa Syukur, Raih Penghargaan Publikasi Ilmiah Award 2023-2024
November 11, 2024By
Duta FPIP Umsida 2025
Pemilihan Duta FPIP Umsida 2025: Menjadi Role Model dan Inspirasi Mahasiswa di Lingkup FPIP
November 8, 2024By
Expo Campus FPIP 2024
Expo Campus 2024 Bersama MGBK, FPIP Umsida Turut Andil dan Kenalkan Keunggulan Fakultas
November 7, 2024By

Prestasi

Noly Shofiyah Dosen Berprestasi
Noly Shofiyah, Dosen FPIP Raih Penghargaan Publikasi Ilmiah Award 2023-2024 dengan 3 Kategori
November 13, 2024By
Dr. Yuli Astutik Ucap Rasa Syukur, Raih Penghargaan Publikasi Ilmiah Award 2023-2024
November 11, 2024By
Uci Maulidia Wati: Wisudawan Berprestasi
Kisah Uci Maulidia Wati: Wisudawan Berprestasi 2024 yang Sukses Menyeimbangkan Kuliah, Organisasi, dan Prestasi Internasional
November 1, 2024By
Rektor Umsida Memberikan Penghargaan kepada Wisudawan Terbaik
Kisah Devi Widyas Putri, Wisudawan Terbaik 2024 dengan Segudang Prestasi
October 29, 2024By
RisetMu 2024: Teliti Tentang Literasi Dosen PGSD Umsida Raih Prestasi
October 17, 2024By

Riset dan Inovasi

Dosen Umsida Kembangkan Teknologi AR Hingga Lolos Riset DRTPM
September 18, 2024By
Libatkan Difabel Dosen Umsida Raih Hibah PDP
September 17, 2024By
Dosen PGSD Umsida Berhasil Raih S3, Atasi Masalah Literasi Siswa
September 10, 2024By